Harapbagi.blogspot.com

Sunday, December 01, 2013

Mencari uang online, bagaimana caranya?


Mencari uang online - Assalamualaikum wr wb, senang sekali rasanya saya bisa kembali memposting di blog kesayangan ini. Setelah kemarin saya melakukan sebuah kesalahan dengan merubah template, struktur data serta meta tag seo pada blog ini. Akibat kesalahan itu semua deskripsi meta tag pada blog ini berubah menjadi sama, al-hasil pengunjung pun menurun dengan drastis. Mau bagaimana lagi, semua itu sudah terlanjur kini saatnya saya memulai membangun blog ini kembali.

Kembali ke judul artikel, apa saja yang bisa anda lakukan untuk mendapatkan uang secara online? Selain bekerja di dunia nyata kita juga bisa bekerja di dunia online. Anda tentunya pernah mendengar istilah "waktu adalah uang" hal tersebutlah yang coba saya terapkan dalam kehidupan saya.

Untuk bisa bekerja secara online kuncinya adalah sabar dan membagi waktu. Bagaimana cara membagi waktu yang tepat untuk bisnis online? caranya cukup simpel yakni dengan memanfaatkan waktu luang untuk bekerja online. Saya yakin setiap harinya anda pasti memiliki waktu luang, minimal 1 jam anda sudah bisa bekerja secara online

Hal-hal yang bisa mendatangkan uang melalui bisnis online diantaranya sebagai berikut;
1. Membuat blog
Memiliki sebuah blog, mungkin agak terdengar asing di telinga anda. Namun taukah anda bahwa potensi yang terdapat dalam sebuah blog sangatlah luar biasa. Bayangkan dengan sebuah blog anda bisa bekerja dengan gaji layaknya di Amerika. Bagaimana caranya? Anda harus bisa berbahasa Inggris, dengan demikian blog anda juga harus berbahasa inggris. Blog dengan bahasa inggris akan menghasilkan uang yang melimpah jika di sandingkan dengan Adsense atau Infolink.

2. Menjual produk online
Kenal dengan Berniaga dan Tokobagus? Apakah anda pernah melihat potensi bisnis dalam kedua situs jual beli tersebut? Saya ambil contoh: baju jogger hanya di jual di pulau bali, mengapa anda tidak menjual ulang baju jogger secara online dan dengan harga yang lebih mahal? Saya yakin banyak orang yang menginginkan baju jogger di luar pulau bali meskipun harus dengan harga yang mahal. Perlu di ingat, anda mungkin membutuhkan izin tertulis dari pihak jogger.

3. Fokus dalam satu tujuan
Berikutnya adalah fokus dengan apa yang ingin anda capai di dunia online. Taukah anda bahwa agama islam mengajak kita untuk fokus? Anda tentunya pernah mendengar bahwa suatu hal meskipun kecil bila dilakukan dengan sungguh-sungguh dan terus menerus akan menjadi sesuatu yang sangat besar. Inilah yang dapat saya ambil dari agama saya, saya cinta agama saya.

4. Membuat produk digital
Apakah anda orang yang mahir dalam memanipulasi sebuah gambar dengan photosop? Jika iya, berarti anda sudah lebih dari cukup untuk bisa menghasilkan uang secara online. Taukah anda bahwa pertumbuhan situs di internet semakin meningkat? Taukah anda bahwa semua situs itu rata-rata membutuhkan logo? Dan taukah anda bahwa para pembuat situs belum tentu bisa membuat logo? Nah di sinilah letak peluang anda. Ada banyak situs tentang jual beli logo, bergabunglah dengan mereka dan buatlah logo yang mengesankan.

5. Menulis artikel
Pernahkah anda menulis sebuah surat? Tak berbeda jauh dengan sebuah surat, artikel juga sama-sama mudah untuk dibuat. Saya hanya membutuhkan sekitar 15 menit untuk membuat artikel ini. Sudah kenal dengan Iwriter? Dalam situs tersebut anda bisa menjadi seorang penulis, dan anda akan dibayar untuk setiap artikel yang anda tulis.

6. Berdoa
Nah yang terakhir, yang bisa anda lakukan untuk mendapatkan uang secara online adalah dengan berdoa kepada Tuhan Yang Maha Esa. Ingat sepandai-pandai tupai melompat akan jatuh juga, sebesar apapun usaha kita jika tidak di iringi dengan doa ya sama saja. Allah ada di hati kita masing-masing.
Rating: 4.5

0 comments:

Post a Comment

Komentar dengan kata tidak sopan, mengandung link, berwujud promosi, spam, SARA, tidak berkaitan dengan artikel terkait tidak akan pernah di publikasikan!