Harapbagi.blogspot.com

Thursday, May 08, 2014

Android Murah Berkualitas


Sebagai konsumen harus pandai dalam memilih smartphone android murah berkualitas. Konsumen akan dihadapkan pada dua pilihan, Murah berkualitas atau berkualitas namun tidak murahan. Beragamnya produk smartphone yang beredar di pasaran saat ini, bahkan harganya yang relatif murah membuat masyarakat cenderung memprioritaskan harga murahnya terlebih dulu dibandingkan kualitasnya. Untuk itu untuk menambah pengetahuan masyarakat dalam mengenal kualitas smartphone dengan harga murah perlu banyak mencari referensi.

Referensi dalam memilih smartphone android murah berkualitas bisa didapatkan melalui tabloid, majalah, bahkan dari teman. Berikut beberapa faktor dalam memilih smartphone berkualitas :

Prosessor
Bagian ini ibarat otaknya bila dalam tubuh manusia, jadi pilihlah prosessor yang tinggi spesifikasinya disesuaikan dengan dana yang disiapkan untuk membeli smartphone tersebut. Minimal prosessornya dual core atau quad core, karena teknologi berkembang sangat cepat begitupun aplikasi yang dipasang dalam smartphone akan terus diupdate. Pilihlah yang lebih tinggi prosessornya agar tidak ketinggalan zaman.

Ram
Bagian ini menunjang kinerja prosessor agar tidak lambat kinerjanya. Bagian ini pula yang paling berperan dalam kinerja multitasking. Oleh karena itu pilihlah ram minimal 512Mb atau 1GB, agar tidak terlalu cepat tertinggal oleh kemajuan teknologi.

Tipe sistem Operasi
Perhatikan pula tipe sistem operasi android yang akan digunakan oleh konsumen. Semakin tinggi tipe sistem operasinya maka membutuhkan ram yang semakin besar. Disarankan minimal menggunakan tipe sistem operasi android ice cream sandwich atau jelly bean. Tujuannya agar dapat menggunakan berbagai aplikasi terbaru yang disediakan di google play store.

Kamera
Beberapa momen unik sering kita jumpai dan ingin kita bagi bersama teman melalui jejaring sosial. Faktor kualitas kamera sangat mempengaruhi, maka pilih smartphone yang memiliki fitur flash pada kameranya sehingga bila mengambil foto di ruangan yang kurang pencahayaannya akan dibantu oleh flash kamera tersebut. Serta perhatikan juga fitur autofocus dan face detection jika dibutuhkan.

Dari beberapa faktor tersebut, konsumen dapat lebih teliti memilih tipe smartphone yang diinginkannya. Tentunya tidak selalu dalam spesifikasi tinggi yang harus dimiliki, namun disesuaikan dengan kebutuhan dan dana yang disiapkan untuk membeli smartphone. Dengan beberapa faktor tersebut konsumen akan lebih siap memilih tipe smartphone android murah berkualitas yang diinginkannya.
Rating: 4.5

0 comments:

Post a Comment

Komentar dengan kata tidak sopan, mengandung link, berwujud promosi, spam, SARA, tidak berkaitan dengan artikel terkait tidak akan pernah di publikasikan!