Harapbagi.blogspot.com

Monday, May 05, 2014

Smartphone Android LG Dibawah 1 Juta


Untuk sebagian remaja saat ini smartphone android LG di bawah 1 juta sangat diminati. Selain harganya yang murah, smartphone tersebut juga sudah bisa digunakan untuk chating melalui aplikasi Blackberry messenger (BBM). Secara kualitas smartphone LG yang murah-meriah ini cukup baik, dan patut dipertimbangkan untuk kalangan konsumen yang memiliki dana yang minim untuk membeli smartphone.
Agar dalam membeli smartphone android LG di bawah 1 juta sesuai pilihan anda, maka perlu diketahui beberapa tipe LG yang patut dipertimbangkan :

LG Optimus L1 II E410
Smartphone yang sudah dilengkapi dengan android jelly bean ini sudah mendukung jaringan 3G. Dengan ram 512Mb dan memori internal 4GB konsumen akan dibuat puas dengan kinerjanya. Harganya pun cukup terjangkau hanya 700 ribuan. Ukuran layar 3 inci yang cukup lebar dengan baterai 1580mAh akan menambah kekuatan smartphone minimalis dengan performa cukup besar ini. Kamera utama yang tertanam di smartphone ini sudah 2MP, jadi cukup puas untuk mendapatkan ukuran foto sedang.

LG Optimus L1 II E400
Untuk tipe smartphone ini hanya memiliki sedikit perbedaan dengan tipe sesudahnya. Namun tipe ini dilengkapi dengan kamera 3.15MP lebih besar dari yang sesudahnya. Dengan memori internal 1GB dan ram 384Mb smartphone ini merupakan pelopor smartphone android murah berkualitas. Walaupun android yang digunakan masih gingerbrand, tetapi untuk menggunakan aplikasi blackberry messenger sudah mampu. Untuk harganya pun masih terjangkau di angka 700 ribuan.

Dari dua jenis tipe smartphone LG yang dibanderol cukup murah dan terjangkau tersebut, konsumen dapat mempertimbangkan tipe yang diinginkan dengan dana yang dimilikinya. Namun bila konsumen masih merasa kurang untuk spesifikasi smartphone LG tersebut, bisa juga memilih smartphone LG tipe lain yang spesifikasinya cocok dengan keinginan konsumen tersebut. Bila bicara kualitas smartphone maka tentu sebanding dengan harga yang ditawarkan. Namun bila bicara biaya yang dikeluarkan untuk smartphone tidak banyak namun ingin teknologi android terkini bisa mempertimbangkan untuk memilih salah satu dari smartphone android LG di bawah 1 juta yang sudah dijelaskan spesifikasinya tersebut.

Rating: 4.5

0 comments:

Post a Comment

Komentar dengan kata tidak sopan, mengandung link, berwujud promosi, spam, SARA, tidak berkaitan dengan artikel terkait tidak akan pernah di publikasikan!