Harapbagi.blogspot.com

Wednesday, April 16, 2014

Android Quad Core Dibawah 2 juta


Android quad core di bawah 2 juta bisa menjadi pilihan bagi sobat yang ingin tetap bergaya tapi dengan budget yang minimal. Kini ponsel tidak hanya berfungsi melulu sebagai alat komunikasi, tetapi juga fashionable dan mendukung efektivitas kegiatan kita, inilah yang dibaca oleh para produsen sehingga ada banyak android dengan kualitas mumpuni dengan harga yang kompetitif alias terjangkau oleh kantong kita yang tidak tebal hehe…tapi ada banyak alasan lain kok yang tidak sekedar urusan kantong. Nah apapun itu, tentu ini menguntungkan kita sebagai konsumen. Berikut kami informasikan dua diantaranya:

1. Advan Vandroid S5D
Nah ini dia salah satunya, Andvan Vandroid S5D diproduksi oleh advan, layarnya cukup lebar yaitu 5 inch dengan teknologi layar sentuh. Buat sobat yang suka selfie, smartphone ini juga dilengkapi dengan kamera belakang 8MP dan kamera depan 4.9MP. dan yang lebih penting, ponsel ini di bandrol di pasaran Rp. 1.699.000. masih banyak lho kelebihan lainnya, berikut ini spesifikasi singkatnya:
Layar : IPS Capacitive Toucscreen 5 Inch HD 720 x 1080 pixel
Prosesor : Quad Core 1.2 GHz
RAM : 1GB
Kamera : Belakang 8MP Autofocus + Flash LED, Depan 4.9MP


2. Smartfren Andromax i2
Ada dua pilihan warna, hitam dan putih. Dan tentunya berbasis android quad core di bawah 2 juta, harga dipasaran hanya Rp. 1.449.000, lebih murah kan?Ponsel ini dilengkapi dengan dual sim, GSM dan CDMA. Untuk slot CDMA-nya hanya bisa di isi smartfren, tapi untuk slot GSM bisa digunakan kartu apa saja. Selain itu kapasitas penyimpanan internalnya juga cukup besar, yaitu 4GB.Jika masih tidak mencukupi, pengguna dapat menambah penyimpanan eksternal dengan jenis microSD sampai 32 GB. Berikut spesifikasi singkatnya:
Layar : IPS Capacitive Toucscreen 4.5 Inch HD 480 x 854 pixel
Prosesor : Quad Core 1.2 GHz
RAM : 1GB
Kamera : Belakang 5MP Autofocus + Flash LED, Depan 1.3MP


Hidup di jaman yang serba teknologi ini, kita memang selalu di iming-imingi oleh produk-produk yang serba canggih. Tapi seiring kebutuhan lainnya yang juga ikut meningkat kita harus bersikap selektif dalam memilih sesuai kebutuhan, salah satu solusinya tanpa mengesampingkan kebutuhan akan teknologi adalah dengan memilih android quad core di bawah 2 juta.

Rating: 4.5

0 comments:

Post a Comment

Komentar dengan kata tidak sopan, mengandung link, berwujud promosi, spam, SARA, tidak berkaitan dengan artikel terkait tidak akan pernah di publikasikan!