Harapbagi.blogspot.com

Thursday, April 09, 2015

Cara Merawat Rambut


Cara merawat rambut. bagi seorang wanita rambut merupakan mahkota yang harus selalu ia jaga. Tidak jarang pula banyak wanita yang lebih memperhatikan kesehatan rambutnya dari pada tubuhnya. Karena mereka beranggapan bahwa rambut lebih istimewa dari pada tubuhnya, padahal hal sebenarnya kedua hal itu sama- sama penting. Memiliki rambut yang sehat terawatt tapi badannya sakit sakitan sama saja ga bahagia. Tetapi jika anda memiliki badan yang sehat dan memiliki rambut yang sehat nan indah pastinya akan lebih sempurna keindahan yang anda miliki. Berbicara masalah rambut, banyak sekali hal yang harus anda ketahui tentang cara merawat rambut anda agar tetap sehat dan indah. Pada kesempatan kali ini, saya akan berbagi cara yang mudah untuk merawat rambut agar anda selalu memiliki rambut yang indah setiap hari. bagi anda yang ingin memiliki rambut yang indah dan juga sehat, tidak ada salahnya jika anda membaca artikel ini, dan mencoba mempraktekannya dirumah.

Mempunyai rambut yang sehat dan indah itu sebenarnya tidak sulit, karena untuk memiliki rambut yang sehat dan indah anda hanya perlu merubah kebiasan buruk anda yang berhubungan dengan rambut. berikut ada beberapa cara merawat rambut yang mudah dan sederhana, sehingga mudah untuk mempraktekannya dirumah asalkan anda mempunyai kedisiplinan dalam merawatnya.

Cara merawat rambut yang paling dasar yang harus anda pahami adalah menggunakan shampoo. Saat anda menggunakan shampoo, anda harus pintar- pintar dalam memilih jenis shampoo yang cocok untuk rambut anda. Shampoo yang cocok dengan rambut adalah shampoo yang sesuai dengan jenis rambut yang anda miliki. Atau jika anda takut menggunakan shampoo yang dijual ditoko- toko anda bisa menggunakan shampoo alami seperti lidah buaya atau bisa juga dengan menggunakan kuning telur yang sudah dicampur dengan menggunakan madu. Apabila anda menggunakan bahan yang alami seperti itu, anda harus mendiamkan sekitar 5 menit baru setelah itu dibilas dengan menggunakan air bersih tapi jangan menggunakan air panas, karena air panas bisa membuat rambut anda menjadi kering, bilas rambut anda sampai benar- benar bersih. Agar rambut tidak rusak jangan lakukan hal ini setiap hari. Karena jika anda menshampo rambut anda setiap hari hal itu akan menyebabkan kerontokan pada rambut, selain itu rambut juga akan lepek dan akhirnya berketombe.

Cara untuk merawat rambut yang selanjutnya adalah menghindari kebiasaan mengeringkan rambut dengan hairdryer. Mengeringkan rambut dengan menggunakan hairdryer dapat membuat rambut anda menjadi kering, jadi sebaiknya biarkan rambut anda kering dengan sendirinya. Selain itu juga jangan menyisir rambut anda pada waktu masih basah, karena menyisir rambut dalam keadaan basah akan membuat rambut anda menjadi gampang patah. Mengingat bahwa rambut basah sangat rapuh. Selain itu juga jangan keseringan mengikat rambut anda karena bisa merusak rambut. potonglah rambut bercabang yang anda miliki agar tidak memperbanyak kerusakan. Setelah anda melakukan beberapa treatmen diatas tentunya juga harus diimbangi dengan mengkonsumsi makanan yang sehat yang bisa memberikan dampak yang positif baik bagi rambut ataupun bagi tubuh. Sehingga selain mempunyai rambut yang sehat anda juga akan mempunyai tubuh yang sehat pula. Bagaimana mudah bukan? Anda bisa mencobanya dirumah. Lakukan secara rutin ya, agar hasil lebih maksimal. Selamat mencoba !!
Rating: 4.5

0 comments:

Post a Comment

Komentar dengan kata tidak sopan, mengandung link, berwujud promosi, spam, SARA, tidak berkaitan dengan artikel terkait tidak akan pernah di publikasikan!