Harapbagi.blogspot.com

Tuesday, March 03, 2015

Maskara untuk memperpanjang bulumata



Maskara merupakan salahsatu makeup yang sangat penting untuk mempercantik penampilan anda. Bagi anda yang bermata kecil atau mempunyai bulumata yang pendek tentunya sudah tidak asing lagi dengan alat makeup yang satu ini. Tetapi, Banyak yang kurang memahami bagaimana cara menggunakan maskara sehingga tidak mendapatkan hasil maksimal.


Berikut cara tepat penggunaan maskara untuk memanjangkan bulu mata :
a. Tarik maskara pada bagian yang mempunyai sikat dengan satu gerakan halus. Sebaiknya jangan mengocok maskara karena akan membuat maskara menggumpal dan memudahkan bakteri untuk masuk.
b. Gunakan maskara mulai dari dalam ke atas atau dari akar ke ujung luar bulu mata dengan menggerakkkan kuas maskara pada bagian pangkal bulumata. Ketika menarik bulumata dari pangkal ke ujung disertai gerakan zigzag agar maskara tidak menggumpal pada bulumata.
c. Ada hal yang harus anda ketahui bahwa bulumata bagian atas jauh lebih banyak dari bulumata bagian bawah sehingga anda hanya perlu menggunakan sedikit maskara pada bulumata bagian bawah. Gunakan sikat maskara dengan tegak diujung sikat maskara bagian bawah dengan cara menurun.
d. Diamkan selama 30 detik hingga maskara kering dan menempel pada bulumata, kemudian aplikasikan maskara yang kedua kalinya.
e. Anda dapat menggunakan cotton bud untuk menahan bulumata dan mata anda sambil melihat ke arah bawah. Cottonbud juga dapat anda gunakan untuk membersihkan maskara yang belepetan di area mata anda.

Bagi anda yang berniat membeli maskara sebaiknya pilihlah maskara sesuai dengan efek yang anda inginkan. Anda dapat membeli maskara sesuai dengan kriteria anda. Misalnya ntuk memperpanjang bulumata, untuk menebalkan bulumata. Pertimbangkan juga dengan budget yang anda keluarkan. Maskara yang bagus tidak harus dibeli dengan harga mahal.

Sisir maskara juga menjadi senjata untuk mencegah penggumpalan maskara. Bagi anda yang belum terbiasa menggunakan sisir maskara anda dapat menggunakan sikat maskara dengan bentuk silinder.

Anda juga dapat menggunakan maskara berwarna. Umumnya wanita cenderung menggunakan maskara berwarna hitam, tidak ada salahnya anda mencoba warna lain untuk menunjang penampilan anda. Misalnya bagi anda yang mempunyai pupil mata kecil dapat menggunakan maskara berwarna ungu agar mata anda terlihat lebih besar.

Anda juga dapat memanfaatkan penjepit bulumata agar mata anda terlihat lebih cemerlang dan lebih lebar. Hangatkan penjepit bulu mata menggunakan hairdryer selama 5 detik dan jepitkan pada bulumata anda. Pastikan maskara sudah mengering ketika dijepit sehingga tidak terlihat bekas-bekas maskara yang terjepit dan menggumpal.

Anda juga dapat menggunakan maskara dengan fungsi yang berbeda secara bersamaan. Misalnya anda menggunakan maskara untuk memanjangkan bulumata kemudian anda menggunakan maskara untuk menebalkan bulumata.

Demikianlah sekilas tentang penggunaan maskara untuk memanjangkan bulumata, semoga bermanfaat.
Rating: 4.5

0 comments:

Post a Comment

Komentar dengan kata tidak sopan, mengandung link, berwujud promosi, spam, SARA, tidak berkaitan dengan artikel terkait tidak akan pernah di publikasikan!